Pendaftaran Hari Ketiga Dan Puluhan Ribu Masa Pendukung Pasangan Iqbal Dinda Kawal Ke Kantor KPU NTB

 Mataram NTB; Kamis 29 Agustus 2024 yang memasuki hari ke Tiga  pendaftaran Calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTB .

DR.Lalu Muhamad Iqbal Dan Hj.Indah Dhamayanti Putri


Mataram NTB,journalntbnews.com.Puluhan ribu masa pendukungnya dan Patisan IQBAL- DINDA mendatangi Kantor Komisi Pemilihan Umum ( KPU) NTB untuk mendaftarkan diri.



Masa dari 10 partai yang terdiri dari gabungan partai pengusung yaitu Gerinda, Golkar,Hanura PBB,Gelora, PSI PPP,  dan lain -lain serta tokoh lintas agama, tokoh pemuda, tokoh adat dan perwakilan masyarakat dari sepuluh kabupaten/ kota se NTB bergerak dari kantor pemenangandi jalan Sriwijya mataram menuju Kantor KPU NTB yang diiringi Gamelan dan tarian kesenian tradisional lainnya.


Pasangan Iqbal dan Dinda yang didampingi oleh Ketua  Partai  masing- masing  yang diterima langsung oleh Ketua KPU NTB M. Khuwailid dan Jajarannya serta Komisioner Badan Pengawas Pemilu ( Bawaslu) NTB.

DR. Lalu Muhammad Iqbal sebagai calon Gubernur kepada Awak Media mengatakan; Pendaftaran ini merupakan langkah awal untuk berpartisipasi dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB 2024 – 2029.

IQBAL berharap semua perbedaan dalam Pilkada tidak menimbulkan perpecahan, merusak persaudaraan dan persahabatan ” Berbeda pilihan merupakan hal yang wajar dan biasa, jangan sampai merusak persahabatan dan persaudaraan kita ” imbuhnya Iqbal.

DR.Lalu Muhamad Oqbal   sangat optimis bisa memenangkan Pilkada ini. Selain berdasarkan hasil survey, Pasangan IQBAL DINDA  diurutan  Pertama dari semua calon dan merupakan sosok yang sangat luar biasa dan sama - sama pernah memimpin,Iqbal pernah menjadi  Duta Besar untuk  Negara Turki sedangkan Dinda pernah jadi Bupati  Kabupaten Bima, dengan keberhasilan dalam memimpin yang sama-sama sudah berpengalaman tidaklah diragukan.

Sementara itu Hj.Indah Dhamayanti putri  ( Calon Wakil Gubernur NTB) kepada media mengatakan saya siap bekerja untuk masyarakat NTB dimana saya dan Pak Iqbal akan membawa Nusa tenggara Barat (NTB) bisa dikenal kanca Dunia baik dari Budaya maupun Pariwisatanya inbuhnya Dinda.
(S.jntb)


Tags