Pengabdian Internasional: Medication safety uses in Malaysian Community oleh Farmasi UMM


 Malaysia, Journalntbnews.com - Tim pengabdian dari farmasi Universitas Muhammadiyah Malang, Indonesia yang terdiri dari Dosen Farmasi yaitu Nailis Syifa', apt, S.Farm., M.Sc., PhD.,  Ika Ratna Hidayati,apt,. S.Farm., M.Sc.,  apt. Dyah Rahmawati, S.Farm., M.Farm., dan apt. Engrid Juni Astuti. S.Farm., M.Farm,  serta turut menggandeng empat mahasiswa yaitu Syakinatul Zahmi, Nala Tazkia, Ainuzahra Dini, dan Regita Cahyaning melakukan program pengabdian masyarakat Internasional dengan bekerja sama dengan UiTM (University Technology Mara), Malaysia pada tanggal 30 April 2024.

Ketua tim, apt. Nailis Syifa', M.Sc., Ph.D., mengatakan pengabdian masyarakat ini mengambil sasaran rumah anak yatim Zahra di Malaysia dengan mengambil tema Medication safety uses in Malaysian community. Para tim pengabdi memberikan materi tentang pentingnya pengelolaan obat mulai dari bagaimana cara mendapatkan obat, meyimpan, menggunakan, dan membuang obat yang benar. Para siswa belajar bentuk2 sediaan obat mulai dari sediaan obat solida, liquid, semi solida, dan penggunaan obat2 sediaan khusus seperti inhaler, suppositoria, dan injeksi. Lebih dari itu, para tim pengabdi memberikan pengetahuan tentang expired date dan beyond use date dari penggunaan obat. Sebagaimana diketahui, obat yang sudah dibuka sediaannya memiliki expired date yang berbeda dengan tanggal kadaluarsa yang tertera di kemasan.

"Kegiatan ini merupakan pengabdian kepada masyarakat internasional akan kesehatan dan macam serta jenis obat-obatan yang ada, " kata Nailis Syifa', M.Sc., Ph.D.

"Program ini merupakan kerjasama  antara UMM dan UiTM sehingga bisa terjalin dua arah untuk meningkatkan kualitas tridharma dalam bidang pengabdian kepada masyarakat," tambahnya

Ketua tim menambahkan program ini merupakan kerjasama pengabdian antara UMM dan UiTM. Pihak rumah yatim, yang diwakili oleh Puan Zahra dan pihak UiTM yang diwakili oleh Ketua Faculty Sains Kesehatan, Dr. Wan Ishma  merasa kegiatan ini sangat bermanfaat untuk anak didik di Pertubuhan Rumah anak yatim Az Zahra, dan UMM merupakan tim pengabdi yang pertama dari luar Malaysia. Ke depan, kegiatan kolaborasi ini diharapkan dapat tetap terjalin dua arah untuk meningkatkan kualitas tridharma dalam bidang pengabdian kepada masyarakat.(msa)

Tags