SANANA,Journalntbnews.com||
Satuan Polisi air (Satpol air) Polres Kepulauan Sula membagikan takjil buka puasa ke Pondok Pesantren Jabal Rahmat bertempat di Moshollah AL - HASAN, Jln. JEND. SOEHARTO KOMPLEK CAZICA Desa Waiipa Kecamatan Sanana Kabupaten Kepulauan Sula.
Kasat Polair Polres Polres Kepulauan Sula bersama Ketua Ranting Bhayangkari Sat Polair, Ny. Chita Gunawan dan Anggota disambut hangat. Antusias para santri juga terlihat dan menyampaikan rasa terima kasih kepada personel Satuan Polisi air secara langsung.
Yang mewakili pimpinan Pondok Pesantren Jabal Rahmat, Nasir Alkatiri saat dikonfirmasi, mengatakan, ini sangat membantu masyarakat dan adik adik yang kurang mampu
"Kami dari Pondok Pesantren Jabal Rahman Desa Waiipa ini, mengucapakan terimakasih kepada seluruh anggota Polres Kepulauan Sula mulai dari Kapolres hingga sampai dengan jajaranya, kita bersyukur dan berterimakasi
Semoga takjil yang diberikan hari, mudah mudahan allah menabahkan rizki dan menambah kekuatan kita untuk beribadah kepada Allah SWT, "ucapnya
Sementara itu, Kasat Polairud Polres Sula, IPDA Gunawan Ipa, S.H., M.H.,saat dikofirmasi ditempat pembagian takjil, Senin (25/3/24), menyampaikan, bahwa kegiatan berbagi takjil di Pondok Pesantren Jabal Rahmat ini, untuk meningkatkan keberkahan kepada allah SWT di bulan ramadhan dan motifasi berbagai terhadap sesama
”Kegiatan serupa akan terus kita lakukan sehingga terwujud Kepedulian Polri terhadap masyarakat dengan terus berbagi," pungkasnya. ()