Aktivis dan Artis Wina Zulfiana Berencana Akan Ikuti Proses Tradisi BauNyale Di Kuta Mandalika

Photo Instagram///Wina Zulfiana Berencana Akan Ikuti Proses Tradisi BauNyale Di Kuta Mandalika




MATARAM (NTB). Setelah puluhan tahun berlalu, seperti ini potret terbaru dari Wina Zulfiana sekarang. Wajahnya makin cantik Loo!

Usut punya usut, Wina masih begitu eksis di dunia akting loh. Terbaru Ia ikut syuting 'Amanah Wali 5'.

Wina sendiri terlihat begitu bahagia dan menikmati masa tuanya. Ia kerap berlibur ke berbagai daerah termasuk Lombok Nusa Tenggara Barat. ditemui di Villa Amoxs Senggigi ia mengaku lagi buat film di Lombok. ibu kandung dari aktris cantik Vitta Mariana kepingin tahu dan penasaran gimana sih proses tradisi BauNyale Lombok dengan sosok Putri Mandalika itu." saya ingin tahu ya g mana proses BauNyale itu, saya masih dilombok temenin ya." ujarnya kepada Rekannya.

dulu Wina mengawali karirnya di dunia akting sejak tahun 1986 lewat film 'KABAYAN'.




Wina Zulfiana sendiri bercerita betah berada di Lombok, saat ditemui media JournalntbNews di Villa tempat ia menginap di kawasan wisata Senggigi Kabupaten Lombok Barat pada Jum'at (22/02/2024).

Pemain film dan Sinetron  asal Sukabumi Jawa Barat tersebut mengaku bukan kali ini saja menginjakkan kakinya di Lombok, namun sudah beberapa kali, "saya pertama kali dateng ke Lombok sejak tahun 2003 acara syuting di Holiday in kemudian lima tahun kemudian ia kembali menginjakkan kakinya di Lombok, "katanya.

Bahkan ia sempat melakukan penggalangan dana saat terjadi bencana alam berupa gempa bumi di Lombok, "saya sempat melakukan penggalangan dana dan terjun langsung ke warga terdampak Gempa dilombok Utara (KLU)," kebetulan juga saya waktu itu bagian dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah di Jawa Barat." ujarnya.

Selain itu ia mengungkapkan rasa kagum dan bahagia saat dilombok,"saya senang sekali loo di pulau Lombok, apalagi di Lombok terkenal dengan pengerajin mutiaranya, Alhamdulillah banyak sekali teman disini, saya juga sering berkunjung di pengerajin mutiara yang ada di Sekarbela." bebernya.

Ia juga berencana akan menghadiri dan mengikuti kegiatan Tradisi BauNyale yang sebentar lagi akan dilaksanakan di Pantai Seger Kuta Mandalika "Karena saya juga di Lombok masih lama, saya ada rencana untuk hadir dan mengikuti kegiatan BauNyale di Pantai Seger Kuta Mandalika." tutur Wina.

"Saya penasaran dengan cerita Putri Mandalika itu, gimana sih ceritanya." Ungkapnya.

Ketoh, Warga Loteng menceritakan cerita singkat Putri Nyale kepada artis Wina Zulfiana.

"Dulu, ada seorang Putri Raja disalah satu kerajaan kecil di pulau Lombok yang Berparas cantik. Kala itu tiga pangeran dilombok tergila gila untuk mempersunting putri tersebut namun sang putri Bingung dalam memilih pangeran untuk dijadikan pendamping hidupnya. Akhir cerita sang Putri 'Nyale' mengadakan sayembara berupa "Mencari Pendekar yang yak Terkalahkan" informasi ini beredar hingga ke kerajaan kecil di pulau Lombok." semua pendekar termasuk tiga pangeran ingin adu kekuatan dengan disaksikan oleh masyarakat." Cerita ketoh mengutip cerita dari masyarakat setempat.

Putri Mandalika pun bingung untuk memilih diantara semua putra raja yang menginginkannya, akhirnya PutriNyale pun menceburkan dirinya ke laut dan berubah menjadi Nyale dengan tujuan agar semua dapat memilikinya." legenda inipun dijadikan pemda Lombok Tengah menjadi sebuah Tradisi atau Event yang mendunia. bahkan Anggaran disiapkan oleh pemerintah untuk merayakan hari perayaan tersebut di setiap tahun yang jatuh pada bulan Februari." katanya.

Selain itu Wina Zulfiana sebelumnya pernah memerani sinetron Keluarga 'CEMARA'

editor. Rossi
media JournalntbNews

Tags