Rayakan Haronas 2023, Ini Pesan Gubernur NTB ASN Dan Masyarakat Terus Berolah Raga
9.9.23
Mataram,Journalntbnews.com.Rayakan Hari Olahraga Nasional (Haronas) ke - 40 di tahun 2023, Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah berpesan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat agar terus berolahraga.
"Semoga olahraga ini menjadi kebutuhan dan kewajiban kita bersama," tuturnya saat memberikan sambutan dalam perayaan Haronas di Lapangan Bumi Gora Kantor Gubernur NTB, Jum'at (08/09).
Sementara itu, Sekretaris Daerah Provinsi NTB, Drs. H. Lalu Gita Ariadi mengungkapkan bahwa momentum Haronas sebagai starting point dalam menyambut Pekan Olahraga Nasional (PON) ke - 22 yang berlangsung pada tahun 2028.
"Kita canangkan sebagai starting point untuk kita sukses menuju penyelenggaraan PON, yang merupakan salah satu legesi dari bapak Gubernur NTB yang berjuang bersama Gubernur NTT, Ketua KONI dan semua stakeholder terkait," tuturnya.
Ia juga mengajak kepada seluruh pimpinan daerah, kepala OPD dan seluruh elemen masyarakat untuk sama - sama mengharumkan nama NTB dikancah olahraga.
"Alhamdulillah NTB dipercaya menjadi tuan rumah bersama NTT, Mari segala kemampuan kita akan kita kerahkan untuk keharuman nama baik NTB dikancah olahraga, salam olahraga!," seru Sekda NTB.
Dalam kegiatan tersebut, diadakan lomba sepak bola mini, lomba selodor, lomba terompa dan lomba lari karung yang diikuti oleh seluruh ASN, Non ASN dan Siswa siswi SMA/SMK se - Kota Mataram. (herjntb)
Tags